Skip to content
Home » Blog » Kegiatan benchmarking program Revitalisasi

Kegiatan benchmarking program Revitalisasi

  • admin 

Museum Diknas UPI melaksanakan kegiatan benchmarking program Revitalisasi pada Kamis dan Jumat, 25 s.d 26 November 2021. Lokasi yang dikunjungi yakni salah satu perusahaan Start Up Jakarta Pos Bloc dan Bank Syariah Indonesia (BSI). Yang ikut serta dalam kegiatan tersebut yakni para Praktisi dan peserta Business Plan terbaik sebanyak 6 orang yang mendapatkan kesempatan benchmarking dengan kategori berbasis Teknologi Informasi diantaranya;1. Firdaus2. Dina Nur Sipa3. Kanda Alan Mursalin4. Muhamad Heikal Alfredo5. Agus Salafudin6. Reza Aulia FaizahSelain itu, para peserta juga mendapatkan fasilitas menginap di Hotel serta uang saku selama kegiatan berlangsung. Antusiasme para peserta tidak hanya sampai disini, mereka pun sangat bangga dalam mendapatkan kesempatan benchmarking ke perusahaan-perusahaan pilihan sehingga dapat memperkaya wawasan dalam bisnis plan berbasis teknologi informasi.Diharapkan para peserta dapat mempunyai bekal pengalaman dalam mengembangkan kemampuan dan pengalaman khususnya bagi generasi milenial di masa depan.Penulis berita: Ika SulistianiDokumentasi: Wahyu Fatahuddin