Kepala Museum Dr. Leli Yulifar, M.Pd., melakukan rapat koordinasi dengan Kepala Biro Sarana dan Prasarana UPI Bapak Drs. Ahmad Tajudin, M.A.P. pada Senin siang, 15 Maret 2021 lalu. Rapat tersebut berlangsung di kantor Biro Sarana dan Prasana Gedung Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK).
Dalam pembahasan rapat tersebut yakni mengenai koordinasi Museum Pendidikan Nasional sebagai unit bisnis UPI. Biro Sarana dan Prasarana dilibatkan untuk membantu mewujudkan program revitalisasi Mupenas, sehingga infrastuktur tersebut dapat digunakan sebagai ruang publik. Pemanfaatan space pada gedung museum, diantaranya;
1. Ruang AIPT
2. Rooftop cafe
3. Terrace cafe
4. Shelldome (teater keong)
5. Ruang Audiovisual
Penulisan berita: Ika Sulistiani
Editorial penulisan: Ceppy Hasan Basri